Bengkalis, MenaraRiau.com-Pimpinan Polres Bengkalis menggelar Upacara Serah Terima Jabatan Kabag Log, Kasat Reskrim, Kasat Lantas, dan Kasat Polair Polres Bengkalis, serta pemberian penghargaan kepada personel Polres Bengkalis.
Upacara ini dipimpin langsung oleh Kapolres Bengkalis, AKBP Budi Setiawan, S.I.K., M.I.K.
Berikut Nama seluruh personel yang telah menerima jabatan baru, Beberapa pejabat yang mengikuti sertijab diantaranya, Pejabat Baru Kompol lmron Teheri, S.Sos. M.H. Kabag Log Polres Bengkalis, AKP Vino Lestari, S.I.K., M.Si., M.M. Menjabat Kasat Lantas Polres Bengkalis menggantikan AKP Mulyana,S.I.K., AKP Daniel Selamat Nainggolan, S.IP, Menjabat Kasat polairud Polres Bengkalis menggantikan AKP Ronni Tunas Mangapul Sitinjak, S.E., IPTU Yohn Mabel, S.Tr.K., S.I.K., M.H. menjabat Kasatreskrim Polres Bengkalis menggantikan AKP Gian Wiatma Joni mandala, S.T.K., S.I.K., M.H.
Upacara serah terima jabatan ini dihadiri oleh berbagai pejabat utama Polres Bengkalis, Waka Polres Bengkalis, Kompol Anton Rama Putra, S.H., S.I.K., M.I.K., Ketua Bhayangkari Cabang Bengkalis, Ny. Furi Budi Setiawan, serta para Kabag, Kasat, dan Kasi di lingkup Polres Bengkalis.
Dalam amanatnya, Kapolres Bengkalis AKBP Budi Setiawan, S.l.K,.M.l.K, menyampaikan bahwa serah terima jabatan ini merupakan bagian dari dinamika organisasi Polri yang bertujuan untuk menjaga kesinambungan tugas dan meningkatkan kinerja institusi,” ucap Kapolres Bengkalis AKBP Budi Setiawan Kamis 17 April 2025.
Menurut Kapolres Bengkalis, Upacara serah terima jabatan dan pemberian penghargaan kepada personel Polres Bengkalis merupakan bentuk apresiasi atas kinerja dan dedikasi yang baik.
“Dengan adanya penghargaan ini, diharapkan dapat memotivasi personel Polres Bengkalis untuk terus meningkatkan kinerjanya.
Upacara serah terima jabatan dan pemberian penghargaan berlangsung dengan khidmat dan lancar, serta diharapkan dapat meningkatkan kinerja dan pelayanan Polres Bengkalis kepada masyarakat.
Upacara Serah Terima Jabatan dan pemberian penghargaan kepada personel Polres Bengkalis merupakan momen penting dalam meningkatkan kinerja dan pelayanan institusi kepolisian.
Dengan adanya sertijab dan penghargaan ini, diharapkan Polres Bengkalis dapat terus memberikan kontribusi yang signifikan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Bengkalis.
Sumber,Rls/hums,McR